PROGRAM STUDI
SARJANA FARMASI
Program pendidikan ini berdiri berdasarkan Surat Dirjen Pendidikan Tinggi Depdiknas Nomor:937/D/T/2003 tertanggal 7 Mei 2003. memiliki beban studi total 148 SKS, termasuk KKN. Lama studi kumulatifnya berkisar antara 7 hingga 14 semester. Beban studi diukur dalam jumlah SKS yang harus diselesaikan mahasiswa dalam satu semester. Beban studi mahasiswa setiap semester ditentukan oleh pedoman akademik penentuan beban studi mahasiswa semester yang telah ditetapkan oleh Program Studi.
Menjadi Program Studi Sarjana Farmasi yang unggul dalam pengembangan dan implementasi sains dan teknologi kefarmasian yang berwawasan lingkungan, bisnis, dan agrofarmasi.
1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi Sarjana Farmasi yang berkualitas dan unggul serta berwawasan lingkungan, pharmapreneurship, dan agrofarmasi;
2. Mengembangkan dan mengimplementasikan sains dan teknologi kefarmasian melalui proses pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang kreatif, inovatif, dan bermanfaat;
3. Mengembangkan sistem pengelolaan PSSF yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel berbasis teknologi informasi; dan
4. Mengembangkan potensi alumni dan jejaring kerjasama dengan pemangku kepentingan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dalam bidang kefarmasian.
- Menghasilkan lulusan cendekia, kompetitif, dan adaptif;
- Menghasilkan karya-karya sains dan teknologi kefarmasian yang inovatif dan relevan dengan
pelestarian lingkungan, pengembangan bisnis, dan agrofarmasi serta implementasinya dalam
meningkatkan taraf kesehatan dan kesejahteraan masyarakat; - Mewujudkan kinerja PSSF secara profesional melalui sistem pengelolaan fakultas yang efektif,
efisien, dan akuntabel berbasis teknologi informasi; - Mewujudkan PSSF yang berkualitas dan unggul sehingga mampu bersaing secara nasional dan internasional.
Program Studi Sarjana Farmasi saat ini telah berakreditasi A berdasarkan SK LAM-PTKes No. 0090/LAM-PTKes/Akr/Sar/II/2020
- Mata Kuliah Semester I – Total 21 SKS
- Pendidikan Agama (Islam/Kristen Protestan/Katolik/Hindu/Budha) – 2 SKS
- Pendidikan Pancasila – 2 SKS
- Bahasa Inggris – 2 SKS
- Biologi Sel – 2 SKS
- Kalkulasi Kefarmasian – 2 SKS
- Kimia Farmasi Dasar – 3 SKS
- Praktikum Kimia Farmasi Dasar – 1 SKS
- Anatomi dan Fisiologi Manusia – 3 SKS
- Literasi Digital Farmasi – 2 SKS
- Etika dan Pengantar Kefarmasian – 2 SKS
- Mata Kuliah Semester II – Total 21 SKS
- Kimia Analisis – 2 SKS
- Praktikum Kimia Analisis – 1 SKS
- Imunologi dan Patofisiologi – 3 SKS
- Preskripsi – 2 SKS
- Praktikum Preskripsi – 1 SKS
- Biokimia – 2 SKS
- Kimia Organik – 3 SKS
- Praktikum Kimia Organik – 1 SKS
- Bahasa Indonesia – 2 SKS
- Pendidikan Kewarganegaraan – 2 SKS
- Komunikasi Kesehatan – 2 SKS
- Mata Kuliah Semester III – Total 20 SKS
- Farmakologi dan Toksikologi – 3 SKS
- Praktikum Farmakologi dan Toksikologi – 1 SKS
- Manajemen dan Kewirausahaan – 2 SKS
- Farmasi Fisik – 3 SKS
- Praktikum Farmasi Fisik – 1 SKS
- Analisis Spektroskopi – 2 SKS
- Praktikum Analisis Spektroskopi – 1 SKS
- Farmakognosi – 3 SKS
- Praktikum Farmakognosi – 1 SKS
- Mikrobiologi dan Parasitologi – 2 SKS
- Praktikum Mikrobiologi dan Parasitologi – 1 SKS
- Mata Kuliah Semester IV – Total 20 SKS
- Bioteknologi Farmasi – 2
- Praktikum Bioteknologi Farmasi – 1
- Teknologi Sediaan Solida – 2
- Praktikum Teknologi Sediaan Solida – 1
- Analisis Kromatografi – 2
- Praktikum Analisis Kromatografi – 1
- Kimia Medisinal – 3
- Praktikum Kimia Medisinal – 1
- Farmakoterapi Penyakit Infeksi dan Hematologi – 2
- Etnofarmasi – 2
- Farmakokinetika – 2
- Praktikum Biomedik – 1
- Mata Kuliah Semester V – Total 20 SKS
- Metodologi Penelitian Farmasi – 2 SKS
- Fitokimia – 2 SKS
- Praktikum Fitokimia – 1 SKS
- Teknologi Sediaan likuida dan Semisolida – 3 SKS
- Praktikum Teknologi Sediaan likuida dan Semisolida – 2 SKS
- Farmakoterapi Kardiovaskular, Sistem Pernafasan, dan Endokrin (FKPE) – 2 SKS
- Kosmetika – 1 SKS
- Biofarmasetika – 2 SKS
- Praktikum Biofarmasetika – 1 SKS
- Statistika Farmasi – 2 SKS
- Mata Kuliah Semester VI – Total 20 SKS
- Regulasi Kefarmasian – 2 SKS
- Farmasi Sosial – 2 SKS
- Farmakoterapi Saluran Cerna, Muskuloskeletal dan Urinari (FCMU) – 2 SKS
- Praktikum PBL Farmakoterapi – 1 SKS
- Farmasi Industri – 2 SKS
- Fitofarmasi – 2 SKS
- Praktikum Fitofarmasi – 1 SKS
- Manajemen Farmasi dan Agro- pharmaprenership – 2 SKS
- Teknologi Sediaan Steril – 2 SKS
- Prakt Teknologi Sed Steril – 1 SKS
- Sistem Penghantaran Obat – 2 SKS
- Mata Kuliah Semester VII – Total 20 SKS
- Farmakoterapi Neuropsikiatri, Panca Indera, dan Onkologi (FNPO) – 2 SKS
- Farmasi Klinik – 2 SKS
- Praktikum Farmasi Klinik – 2 SKS
- Pengendalian dan Penjaminan Mutu – 3 SKS
- Praktikum Pengendalian dan Penjaminan Mutu – 1 SKS
- Fitoterapi – 2 SKS
- Kuliah Kerja – 3 SKS
- Mata Kuliah Semester VIII – Total 8 SKS
- Skripsi – 8 SKS