Seperti kita ketahui manajemen laboratorium merupakan suatu usaha untuk mengelola laboratorium dengan tujuan menciptakan tata kelola yang juga baik. Tentunya pengelolaan laboratorium yang baik akan memberikan dampak yang positif pada pelaksanaan kegiatan di institusi terutama di bidang pembelajaran.

Sejalan dengan ini Prodi Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Ibrahimy Situbondo mengundang Fakultas Farmasi Universitas Jember sebagai narasumber terkait pengelolaan laboratorium. Dalam kegiatan ini, Fakultas Farmasi Universitas Jember diwakili oleh Ibu Dr. apt. Evi Umayah Ulfa, M.Si dan Ibu Ni Wayan Suwandari, S.Si memberikan sharing pengalaman terkait bagaimana manajemen laboratorium di Fakultas Farmasi Universitas Jember. Kegiatan ini dilaksanakan selama 1 hari yaitu pada tanggal 25 Februari 202.

Dengan kegiatan ini diharapkanĀ  memberikan panduan personel laboratorium untuk dapat melaksanakan tugas yang diberikan dalam waktu dan sumber daya yang terbatas. Hal ini termasuk di dalamnya adalah pengelolaan bahan habis pakai, peralatan, perancangan prosedur kerja atau SOP, pengawasan terhadap aktivitas keseharian, pelatihan personel yang lama maupun baru dan jika memungkinkan juga terkait dengan perolehan hibah atau bantuan dari pihak eksternal.