Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) beberapa tahun belakang menjadi ajang yang bergengsi bagi mahasiswa seluruh Indonesia baik perguruan tinggi negeri maupun swasta. Oleh karena itu, untuk lolos pendanaan sampai ke PIMNAS bukanlah hal yang mudah. Dalam rangka mempersiapkan ajang tersebut, pada Kamis, 17 Februari 2022. Fakultas Farmasi Universitas Jember, mengadakan “Sosialisasi Strategi Lolos Proposal Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) 2022” yang diikuti oleh seluruh Dosen dan Mahasiswa S1 di Fakultas Farmasi Unej melalui zoom meeting.
Acara sosialisasi mendatangkan pemateri yang luar biasa yaitu Prof. Dr. Apt Edy Meiyanto, M.,Si selaku reviewer nasional PKM, juri PKP2 (Monev) dan PIMNAS, serta tim penyusun pedoman PKM. Banyak ilmu dan pengetahuan baru yang peserta dapatkan dari materi yang beliau paparkan, seperti pemilihan jenis PKM yang menjadi salah satu strategi lolos PKM dan bagaimana cara membuat karya yang baik, unik, kreatif serta out of the box. Hal ini tentu saja membuat para peserta sangat antusias untuk mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir karena materi yang dipaparkan nantinya bisa di implementasikan pada PKM 2022 mendatang.
Tidak hanya itu saja, sharing session juga dilakukan dengan pemateri dari Universitas Sebelas Maret yaitu Inna Zuhria Zain salah satu Mahasiswi Prodi Farmasi yang mendapatkan Gold Medali di PIMNAS 34 PKM-RE. Pada sharing session ini peserta mendapatkan banyak pandangan serta pengetahuan mengenai tema yang menarik hingga Tips & Trik berpresentasi yang baik di saat penjurian PKP2 maupun PIMNAS. Dengan ada nya sosialisasi ini diharapkan banyak mahasiswa yang tertarik dengan PKM dan dapat meloloskan banyak team pada saat pengajuan proposal PKM 2022 mendatang atau pada tahun-tahun berikutnya.
Ditulis oleh : Pungky A Nisa (202210101042)