PELATIHAN PEMBUATAN SABUN MANDI, SABUN CUCI PIRING DAN SHAMPOO DI KAMPUNG KB SE-KABUPATEN SITUBONDO
Fakultas Farmasi Universitas Jember (FFUJ) atas permintaan dari Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Situbondo melakukan pelatihan pembuatan sabun mandi, sabun cuci piring dan shampoo di Kampung KB Se-Kabupaten Situbondo pada tanggal 26 Juli 2019. Kegiatan pelatihan hasil kolaborasi antara pihak fakultas dan pihak DPPKB Kabupaten Situbondo dilaksanakan pada 26 titik Kampung KB yang tersebar di seluruh Situbondo, yaitu desa Tanjung Kamal, Tanjung Pecinan, Kilensari, Peleyan, Bantal, Sumberwaru, Arjasa, Jatisari, Palagan, Agel, Pesisir, Lubawang, Sumbertengah, Patemon, Sumberpinang, Trebungan, Taman, Pategalan, Cemara, Tamansari, Kayuputih, Tambak Ukir, Sliwung, Kalibagor, Kandang, dan Sopet.
Pelaksanaan kegiatan pelatihan terbagi menjadi dua sesi, yaitu 13 lokasi pada sesi pagi dan 13 lokasi pada sesi siang. Pemberian materi pelatihan dilakukan oleh dosen Bagian Farmasetika FFUJ Kuni Zu’aimah B., S.Farm., M.Farm., Apt dan teknisi laboratorium Bagian Farmasetika FFUJ Solihatus Sallama, A.Md dibantu oleh mahasiswa-mahasiswi FFUJ dari berbagai angkatan. Pelatihan ini diikuti oleh kader KB dan ditujukan untuk memberikan ketrampilan tambahan pada peserta sehingga dapat diaplikasikan dan dikembangkan dalam memperbaiki taraf ekonomi warga. Antusiame warga sangat jelas terlihat selama pelaksanaan pelatihan, terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada pemateri dan saat melakukan praktek pembuatan langsung dengan didampingi pemateri.