F:\pkm pujer\20201022_104207.jpg

Hingga saat ini Kementerian Kesehatan RI aktif mensosialisasikan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) untuk mengantisipasi terjadinya masalah kesehatan terutama stunting, TBC, dan penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi. Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada balita akibat kekurangan gizi kronis, sehingga balita menjadi terlalu pendek untuk usianya. Dalam jangka waktu panjang, stunting dapat menyebabkan terganggunya perkembangan fisik dan koginitif bayi secara normal. Banyak faktor yang menyebabkan stunting, diantaranya adalah rendahnya perilaku gizi dan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

Desa Sukowono yang terletak di Kecamatan Pujer, Kabupaten Bondowoso merupakan salah satu desa dengan angka kejadian stunting cukup tinggi. Oleh karenanya, perlu dilakukan antisipasi lebih lanjut untuk menanggulangi kejadian stunting di Desa Sukowono. Salah satu dosen Fakultas Farmasi Universitas Jember, yaitu Dewi Dianasari dengan didukung oleh Mochammad Amrun Hidayat, dosen Fakultas Farmasi dan Ema Desia Prajitiasari, dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis melaksanakan kegiatan pengabdian di desa tersebut dalam rangka memperbaiki perilaku gizi dan PHBS masyarakat.

Dalam kegiatan ini dilaksanakan penyuluhan mengenai penanganan stunting terutama terkait perbaikan gizi dan PHBS kepada ibu-ibu posyandu di Desa Sukowono. Selain itu, dilakukan pula pelatihan pembuatan hand sanitizer alami dan makanan sehat yang bahannya mudah didapat, mudah dibuat, dan terjangkau. Bahan baku utama pembuatan hand sanitizer alami yang dipraktekkan pada kegiatan ini adalah daun sirih. Air perasan jeruk nipis juga ditambahkan untuk membantu aktivitas antibakteri daun sirih dan sebagai antioksidan yang mencegah rusaknya sediaan hand sanitizer. Sediaan ini dapat digunakan sebagai pengganti hand sanitizer berbahan kimia yang banyak beredar di pasaran, namun tidak dapat diperjualbelikan, hanya untuk pemakaian pribadi. Makanan sehat yang dipraktekkan berbahan baku daun kelor. Daun ini dapat dijadikan campuran berbagai macam makanan yang disukai anak-anak seperti puding sedot dan cilok. Selain rasanya yang enak, kandungan gizinya pun tinggi.

Kegiatan penyuluhan pencegahan stunting di Desa Sukowono

Peserta kegiatan pengabdian menyimak materi yang diberikan oleh tim pelaksana

Pelatihan pembuatan hand sanitizer alami dan makanan sehat